Galeri Saku adalah sebuah kolektif yang didirikan pada 2020 oleh mahasiswa/i Fakultas Seni Rupa Institut Kesenian Jakarta (FSR IKJ). Gagasan didirikannya kolektif ini dipicu oleh pandemi global pada 2019 lalu, ketika hampir seluruh aktivitas sosial di seluruh dunia terkonsentrasi ke dalam jaringan (online). Pada saat itu, ruang belajar dan presentasi mahasiswa, termasuk di antaranya mahasiswa seni rupa, juga beralih ke dalam jaringan. Sehingga, mereka pun terbiasa mempresentasikan gagasan mereka dalam ruang-ruang virtual yang dalam satu dekade belakangan ini jadi semakin mudah diakses lewat ponsel–yang biasa disimpan di saku. Aksesibilitas ruang itulah yang kemudian menjadi dasar penamaan kolektif ini. Saat ini, Galeri Saku lebih fokus untuk melakukan kolaborasi pada seniman pendatang baru asal Jakarta dan mencoba bermain di sudut dan celah ruang-ruang yang umumnya tidak biasa digunakan sebagai tempat berpameran di Jakarta.